3 Des 2012

Lomba Bercerita Sambut HUT NTB

By OKta   Posted at  12/03/2012   No comments


"Dalam rangka meningkatkan kecerdasan kehidupan bangsa perlu ditumbuhkan budaya gemar membaca. Melalui pengembangan dan pendayagunaan perpustakaan sebagai sumber informasi. Pembinaan dan pengembangan kegemaran membaca dapat dilakukan melalui 3 jalur yaitu, keluarga satuan pendidikan dan masyarakat. Salah satu untuk mengembangkan minat dan kebiasaan membaca dengan lomba bercerita" begitulah isi dari sambutan Kepala Badan Perpustakaan dan Arsip NTB Drs. H. Arsyad Abd. Gani, M.Pd, saat KM-Lingsar berkunjung ke acara perlombaan Bercerita bagi anak Jalanan Tingkat SD  se Pulau Lombok  yang di pusatkan di Yayasan Peduli Anak yang berada di  Desa Langko Kecamatan Lingsar Lombok Barat Senin 03/12/2012. Acara lomba di selenggarakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun NTB yang ke -54 yang bertemakan "Menumbuhkan Minat Baca dan Kecintaan Terhadap Budaya Lokal menuju NTB Bersaing" dan juga bertepatan dalam rangka Hari Kunjung  Perpustakaan dan Bulan Gemar Membaca. Perlombaan diikuti oleh 22 peserta tingkat SD  yang mewakili dari masing-masing Yayasan/Panti Asuhan anak jalanan yang ada di Pulau Lombok, selain lomba bercerita panitia juga mengadakan  lomba sinopsis bagi siswa-siswi tingkat SMP dan diikuti oleh 16 peserta. Ardiansyah Koordinator dalam perlombaan ini mengungkapkan selain  menumbuhkembangkan kebiasaan dan gemar membaca  dikalangan generasi muda khususnya bagi anak jalanan, kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan dan menambah kecintaan akan budaya yang ada di Nusa Tengara Barat dan  Semoga lomba bercerita ini minat membaca dan bercerita di kalangan anak didik sebagai generasi penerus bangsa bisa terus terpelihara,'' ujarnya.(okta)

0 komentar:

Back to top ↑
Connect with Us

What they says

This My Village Blogg Enjoy and Join it
© 2013 K M - Lingsar. Octacom Converted by http://dumannis.blogspot.com/
Octacom. Proudly Powered by Blogger.